Saya Fitrah Ramadhan, Saya Tuli dan tidak bisa menggambarkan jati diri saya. Sejak kecil aku bercita-cita ingin menjadi Pemain Bola yang bisa membawa nama Indonesia berkibar di pentas piala dunia. Aku sangat ingin sekali membanggakan orang tuaku, teman-temanku dan tentunya negaraku.
Pada saat usiaku menginjak 13 tahun. Saya bersekolah di SLB yang disingkat dengan Sekolah luar Biasa, Awalnya saya sering berpindah pindah sekolah. sebagian awam berkata "Di situ sekolah Khususku" dan apa yang ku cita-cita kan tak sesuai dengan kenyataan yang terjadi lalu kenyataan itu membawa ku untuk mengulang, mencari, melatih untuk ku kembangkan diri ku sebagai pemilik yang benar benar harus ku hadapi dunia ini, kenyataan ini maupun takdir ini. Di balik itu saya selalu menjadi pendengar baik dari cerita teman-teman ku yang menggunakan Bahasa isyarat, itu membelikanku sebuah harapan bahwa harapan itu masih ada.
Harapan yang ada itu, Kujalani dengan perlawanan segala diskriminasi yang terjadi agar kelak harapan yang telah ku beli menjadikan perjuangan ku tak sia-sia.
Saya percaya bahwa setiap pengalaman hidup itu membentuk siapa kita yang menjadikannya Harapan. Saya ingin terus belajar, berkembang, dan memberikan dampak positif dengan perlawanan bagi masyarakat di sekitar saya.
Dikemudian Tahun, menduduki tahun ini. Saya adalah Mahasiswa Sastra Indonesia di Kampus UNHAS. Disana saya sebagai Mahasiswa Tuli yang mencari harapan baru, Tujuan serta bagaimana saya mendapatkan ilmu dan Teman-teman.